Selamat Datang di Website Resmi Desa Budaya SUKOREJO Kecamatan Parengan Kabupaten Tuban Provinsi Jawa Timur

Artikel

DESA WISATA BUDAYA

14 Januari 2020 13:23:41  admin  1.469 Kali Dibaca  Berita Desa

Pemdes-Bangunan setinggi ±7m bercorak Majapahit menjadi icon Desa Wisata Berbasis Budaya yang elok di pintu masuk Desa Sukorejo Kecamatan Parengan Kabupaten Tuban. Gapura lama dari beton dengan keramik hitam menyelimuti seluruh bagian dindingnya dipugar menjadi bangunan putih dengan kombinasi bata merah terlihat lebih gagah dan kental nuansa seni serta tradisinya. Pemugaran gapura lama bukan tanpa alasan. Apa yang memotivasi pemugaran gapura lama? 

Desa Sukorejo merupakan salah satu desa di Kecamatan Parengan yang masih menguri-uri/ melestarikan seni dan budaya tradisi, diantaranya yang masih terawat hingga saat ini yaitu: wayang krucil/ wayang klithik, wayang thengul/ wayang golek, wayang kulit, sandur, pencak dor, terbang bancahan, wiwit, kaleman, colok, njarak-i manten (pengantin), sepasaran, tingkepan/ mitoni, dsb. Desa Sukorejo juga sering dijadikan penelitian seni budaya dari Institut / Universitas bidang seni, setelah melaksanakan kegiatan penelitian, para dosen dan mahasiswa seni berkata bahwa Desa Sukorejo layak disebut laboratorium seni. Dari sinilah gagasan untuk memugar gapura masuk desa berawal, namun baru sekedar konsep/ pemikiran.

Niatan ini diperkuat dengan keberhasilan kegiatan tahunan desa yaitu Festival Seni Sukorejo (FSS). Sebenarnya kegiatan FSS sudah lama, namun dulu namanya Gebyar Seni. Nama FSS muncul baru 2 tahun terakhir, disetiap kegiatan ini dilaksanakan selalu ramai penikmat seni dan pengunjung baik dari dalam maupun luar desa bahkan luar kecamatan/ Kabupaten. FSS dilaksanakan pada bulan September selama 5 malam dengan isian seluruh kesenian yang ada di Desa Sukorejo mulai seni tradisi hingga seni religi. Seniman dari luar Kecamatan/ Kabupaten pun ikut tampil pada acara FSS, tak ketinggalan mahasiswa yang pernah melaksanakan penelitian pun ikut berpartisipasi. Kondisi tersebut menumbuhkan pemikiran dari panitia pelaksana kegiatan untuk mengundang Kepala Disparbudpora Kabupaten Tuban, ternyata apresiasi beliau luar biasa.

Prestasi Desa Sukorejo yaitu sering mewakili Kabupaten Tuban untuk mengikuti lomba-lomba seni ditingkat JAWA TIMUR, bahkan pernah juga mewakili lomba tingkat Nasional. Tahun 2016 siswa SDN Sukorejo 1 menjuarai Pekan Seni Pelajar (PSP) tingkat SD se-JAWA TIMUR, tahun 2017 SDN Sukorejo 1 mendapat undangan untuk mengisi acara resepsi HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 di Istana Negara, tahun 2107 Sanggar Seni Ngripto Raras mewakili Diskominfo Kabupaten Tuban menjuarai Pertura di Pasuruan juga menjadi juara MTQ yang dilaksanakan di Pasuruan, tahun 2018 Mewakili Diskominfo Provinsi JAWA TIMUR untuk mengikuti Pertura tingkat Nasional di Tangerang, tahun 2019 SMPN 2 Parengan bekerjasama dengan Sanggar Seni Ngripto Raras berhasil meraih 10 penyaji terbaik se-Indonesia, ditahun yang sama Sanggar Seni Ngripto Raras menjuarai MTQ yang diselenggatakan di Kabupaten Tuban, dan insaallah di tahun 2020 Sanggar Seni Ngripto Raras akan mengikuti Pawai Ta'aruf Nasional mewakili JAWA TIMUR.

Berkat prestasi inilah Desa Sukorejo mendapatkan dana hibah untuk membuat gapura masuk desa, dengan catatan kesenian dan kebudayaan yang ada harus tetap dilestarikan serta prestasi yang pernah diraih harus dipertahankan dan ditingkatkan. Desa Sukorejo juga ditunjuk menjadi DESA WISATA BERBASIS BUDAYA oleh Disparbudpora Kabupaten Tuban. (aris/ayik)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Wilayah Desa

Sukorejo Desa Budaya

Peta Desa

Sinergi Program

Prodeskel
Website Kabupaten Tuban
Taprose Temanku
Smart Village Tuban

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Desa


Alamat : Jl. Jendaral Soedirman No. 27
Desa : Sukorejo
Kecamatan : Parengan
Kabupaten : Tuban
Kodepos : 62366
Telepon :
Email : pemdessukorejo01@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:564
    Kemarin:350
    Total Pengunjung:453.888
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.222.147.4
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

24 Agustus 2016 | 21.877 Kali
Struktur Organisasi Perangkat Desa
26 Agustus 2016 | 21.835 Kali
Wilayah Desa
22 April 2014 | 21.829 Kali
Peta Desa
26 Agustus 2016 | 21.825 Kali
Sejarah Desa
30 April 2014 | 21.736 Kali
RT RW
30 April 2014 | 21.724 Kali
RPJM Desa
30 April 2014 | 21.705 Kali
Karang Taruna
22 September 2019 | 699 Kali
Bursa Inovasi Desa, Bupati : Kades Harus Inovatif
20 April 2014 | 21.614 Kali
Redaksi
26 Agustus 2016 | 21.835 Kali
Wilayah Desa
19 Desember 2021 | 845 Kali
INTERNET GRATIS UNTUK WARGA
22 Juni 2023 | 245 Kali
PENGISIAN LOWONGAN PERANGKAT DESA SUKOREJO TAHUN 2023
20 April 2014 | 21.573 Kali
Pengantar Nikah
18 Februari 2020 | 780 Kali
PENGUMUMAN PENDAFTARAN PPS PILKADA SERENTAK KECAMATAN PARENGAN 2020